Akhir pekan ini (Sabtu-Ahad, 11-12 Februari 2012) Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Bantul kembali menyelenggarakan Taruna Melati 2. Tema yang diangkat adalah " Menjadi Kader Sejati, Meraih Mimpi Bersama IPM ", terbersit semangat keseriusan dan optimisme untuk bisa mencetak kader-kader militan yang nantinya akan melanjutkan estafet kepemimpinan di IPM atau di lingkup Persyarikatan Muhammadiyah umumnya. TM 2 kali ini diselenggarakan di kompleks SMA Muhammadiyah Piyungan.
Pada kesempatan kali ini PC IPM Imogiri mendelegasikan beberapa ipmawannya, diantarannya : ipmawan Thaha, ipmawan Arif, ipmawan Miqdad dan ipmawan Adit. Ditambah juga beberapa perwakilan dari PR IPM dikawasan Imogiri yang dalam hal ini adalah 4 peserta dari SMK Muhammadiyah Imogiri dan 4 peserta pula dari SMA Muhammadiyah Imogiri. Pembukaan diawali dengan menyanyikan Mars Sang Surya dan IPM Berjaya, tampak antusiasme dari para peserta TM saat menyanyikan sang surya dan IPM berjaya. Kegiatan Taruna Melati ini dibuka dengan amanah yang disampaikan oleh Drs. Kun Purwanto selaku pengurus dikdasmen PDM Bantul. Sebelumnya juga disampaikan sambutan pengantar oleh ipmawan Damar Triatmojo selaku ketua panitia dan sambutan dari PW IPM DIY yang disampaikan oleh Ketua Umum PW IPM DIY, ipmawan Aman Nurrahman Kahfi.
Taruna Melati 2 tahun 2012 ini terdiri dari beberapa materi dan outbond yang memang disajikan dengan menarik. Terdapat 5 materi besar yang disampaikan dalam pelatihan kader ini. Diawali dengan materi kemuhammadiyahan yang disampaikan langsung oleh Bapak Aris Syamsyugito (PDM Bantul) yang juga merupakan alumni IPM Bantul. Dilanjutkan materi Diennul Islam, Ke-IPM-an, Psikologi remaja yang mengangkat tema " Hati-Hati Virus Merah Jambi " dan diakhiri dengan Materi Gerakan Pelajar Kreatif yang kempat-empatnya disampaikan oleh Quartet BU (Banguntapan Utara), yakni Pak Ridwan Furqoni, Mas Kahfi, Mas Nug, dan Mas Ajron. Berbagai materi dikemas dalam berbagai metode yang tentunya bisa menarik para peserta TM. Dalam acara ini juga diwarnai berbagai permainan Outbond yang cukup bisa sebagai sarana refreshing sekaligus sebagai sara untuk belajar tentang kekompakan, kerjasama, leadership dll.
TM 2 diakhiri dengan acara penutupan yang diiringi gerimis hujan yang mengguyur Piyungan sore ini. Penutupan ditandai dengan sambutan dari Ketua PCM Piyungan, bapak Damanhuri. Beliau menyatakan sangat apresiasi dengan acara taruna melati 2 ini, karena inilah sebuah fase yang penting dalam proses perkaderan di roda kepemimpinan IPM dan Muhammadiyah. " Selamat dan sukses untuk para peserta yang telah mengikuti acara TM 2 ini " Tandasnya. Sebelumnya Ketua PD IPM Bantul, ipmawan Johan Nasrudin Firdaus juga menyampaikan sedikit sambutannya. Semoga kegiatan ini bisa memberikan khasanah pengetahuan tersendiri untuk para peserta khususnya, terutama dalam hal keislaman, kemuhammadiyahan, dan ke-IPM-an.
IPM...Luar Biasa !!! TM 2...Ehem !!!
IPM...Luar Biasa !!! TM 2...Ehem !!!
Penulis : Phisca A.Rosyady (PC IPM Imogiri)